Jenis asuransi mana dulu yang harus dimiliki? Yuk simak jenis asuransi Allianz yang menjadi prioritas untuk melindungi keluarga. Berikut urutannya:
1. Jaminan Kesehatan
Jaminan Kesehatan ini berupa asuransi dari pemerintah yang wajib dimiliki. Karena tidak semua penyakit di cover oleh jaminan kesehatan, keluarga harus mulai menyiapkan proteksi income.
2. Proteksi Income
Proteksi Income adalah proteksi penghasilan dari risiko meninggal dan sakit kritis. Pilih produk Allianz PASTI untuk asuransi jiwa dan penyakit kritis.
Dengan Allianz PASTI, ketika seorang kepala keluarga terdiagnosa 1 dari 77 penyakit kritis, keluarga menerima dana sebesar 100% dari Uang Pertanggungan. Dana ini bisa dipakai untuk berobat dan juga melanjutkan hidup.
Selain penyakit kritis, Allianz PASTI juga memberikan manfaat:
- 200% dari Uang Pertanggungan ketika tertanggung meninggal dunia (bukan karena kecelakaan)
- 300% dari Uang Pertanggungan ketika tertanggung meninggal dunia karena kecelakaan
- 400% dari Uang Pertanggungan ketika tertanggung meninggal dunia karena kecelakaan di transportasi umum
Miliki Proteksi Income dari Allianz PASTI Sekarang Juga!
3. Proteksi Asset
Proteksi Asset keluarga dari risiko rawat inap rumah sakit. Untuk menghindari penjualan aset guna melunasi biaya pengobatan dan rawat inap di rumah sakit, keluarga harus mulai menyiapkan produk asuransi kesehatan, Allianz Flexi Medical.
Keunggulan Allianz Flexi Medical
- FLEXI BENEFIT rewards setiap tahun hingga 20% dari Biaya Asuransi, jika tidak ada klaim.
- FLEXI BENEFIT bisa digunakan untuk penggantian biaya Rawat Jalan.
- FLEXIBLE, dapat melakukan Konsultasi Online Kesehatan Mental dan Gizi.
- FLEXIBLE, dapat memilih Masa Perlindungan, Wilayah Perlindungan dan Plan sesuai kebutuhan Nasabah.
Proteksi Asset Keluarga dari Risiko Rawat Inap Rumah Sakit
4. Proteksi Keuangan & Perencanaan Warisan
Setelah memiliki Proteksi Income dan Proteksi Asset, lengkapi perlindungan keluarga dengan Proteksi Keuangan dan Perencanaan Warisan.
Proteksi ini berupa asuransi jiwa yang tujuannya untuk warisan. Allianz memiliki LegacyPro dan Allisya LegacyMax sebagai pilihan untuk perencanaan warisan.
Produk ini memiliki manfaat booster yaitu dana tambahan yang bisa di klaim di waktu tertentu dengan syarat dan ketentuan yang berlaku, untuk tertanggung menjalani hidup.