Produk Make Up Untuk Kulit Berminyak

Kulit wajah bisa dibagi menjagi tiga golongan, yaitu kulit wajah normal, kering dan berminyak. Jenis kulit ini menjadi dasar untuk memilih produk kosmetika yang sesuai. Produk make up untuk kulit berminyak tentu berbeda dengan kulit kering dan normal.

Pembersih, sabun dan astringent termasuk make up untuk kulit berminyak yang punya peranan sangat penting. Problem jerawat dan komedo yang biasa muncul di wajah akibat minyak berlebih dapat dihindari dengan cara membersihkan wajah secara teratur.

Membersihkan wajah menggunakan susu pembersih terbukti efektif untuk menghilangkan minyak berlebih dan mencegah munculnya jerawat. Sabun juga menjadi kosmetika perawatan yang wajib digunakan untuk merawat kulit berminyak. Mencuci muka dengan sabun membantu menghapus sisa kotoran, minyak dan susu pembersih.

Bila jerawat sedang meradang, tidak ada salahnya menepuk-nepuk wajah dengan kapas yang sudah dibasahi dengan astringent. Karena kandungan zat aktif di dalam astringent membantu mengeringkan jerawat.

Memilih produk kosmetika dekoratif yang tepat menjadi kunci untuk tampil memesona. Minyak berlebih pada wajah kerap membuat make up lebih mudah luntur. Namun memilih menggunakan produk make up yang terlalu keras justru bisa memicu jerawat muncul di wajah.

Penggunaan foundation sangat penting agar bedak tidak mudah luntur. Untuk kulit wajah berminyak sebaiknya memilih foundation atau alas bedak yang tidak mengandung minyak. Foundation dengan label non-comedogenic sangat sesuai untuk kulit wajah jenis ini. Bedak yang digunakan sebaiknya bedak tabur yang formulanya ringan. Sedangkan untuk acara-acara penting, bolehlah sesekali menggunakan bedak padat. Dengan syarat langsung membersihkan muka setelah acara selesai.

Pemilik kulit wajah berminyak bisa lebih bebas memilih produk eye shadow dan blush on. Karena dua produk kosmetika dekoratif ini aman digunakan oleh semua jenis kulit. Penggunaan lipstik jenis matte yang tidak mengilap sangat disarankan. Karena lipstik yang terlalu berminyak akan menambah kesan kilap pada wajah.

BACA SELANJUTNYA  Eye Shadow Untuk Segala Acara

Memilih produk make up untuk kulit berminyak memang harus lebih teliti. Namun penggunaan produk yang tepat akan menjaga kulit wajah selalu sehat dan cerah.

Share this